English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Senin, 07 Desember 2009

“ STKIP PGRI Sumbar Cup 2009 awal kebangkitan kegiatan Kemahasiswaan”


Kemahasiswaan STKIP PGRI Sumbar 2009
Perlombaan dan pertandingan olah raga mewarnai perayaan Dies Natalis ke -25 STKIP PGRI Sumatera Barat tahun ini, ratusan mahasiswa dari sembilan program studi (Prodi) bersama puluhan Staf dan dosen akan unjuk kekuatan memperebutkan Tropi bergilir Ketua STKIP PGRI yang mempertandingkan enam cabang olah raga dalam iven “Turnamen STKIP PGRI Cup 2009” tersebut. Yakni futsal, bola voli, badminton, bola basket sepakbola dan sepak taktarw.
” Turnamen ini adalah untuk yang pertama kalinya diselenggarakan. Menurut jadwal turnamen ini akan kita gelar rutin tiap tahunnya. Selain perayaan dies natalis, turnamen ini juga bertujuan untuk mencari bibit atlit berprestasi, khususnya atlit bola voli , karena STKIP PGRI akan mengikuti turnamen bola voli antar pts di Kopertis wilayah X (Sumbar, Riau, Jambi dan Kepri) yang diadakan di STT Payakumbuh dari tanggal 10 s/d 13 Desember 2009, ”ujar Ketua STKIP PGRI Sumatera Barat Drs. Ristapawa Indra, M.Pd usai membuka “Turnamen STKIP PGRI Cup 2009” di halaman parkir STKIP PGRI Sumatera Barat, kemarin.
Tak hanya turnamen olah raga, perayaan dies natalis juga akan diisi sejumlah kegiatan lainny. Seperti Pentas Senki (januari 2010) dan Seminar (Februari 2010).
” Sebelumnya, kami telah melakukan zikir bersama 5 november lalu, ”terang Drs. Ristapawa Indra, M.Pd didampingi oleh Ketua YPLP PGRI Sumbar H. Syofjan Kahar, SH dan Pembantu Ketua III Bidang Kemahasiswaan Drs. Dasrizal, M.P. Puncak acara Dies Natalis akan digabung dengan Wisuda Sarjana Ke 40 pada bulan Mei 2010. ( 4 12 1)

0 komentar:

Posting Komentar

 

Sub. Bagian Kemahasiswaan Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ariefortuna's Zone for Gugus Depan 10.095 - 10.096 Racana Pagaruyung STKIP PGRI Sumatera Barat